Home » » Arti kode error di mesin cuci Samsung

Arti kode error di mesin cuci Samsung



Apabila anda salah-satu pengguna mesin cuci Samsung jenis front load semoga bisa menikmati pemakaian yang optimal tanpa kendala dengan masa pakai yang cukup lama, tetapi jika kebetulan sedang dihadapkan pada masalah yang sulit diselesaikan walaupun sudah mencoba melakukan beberapa tindakan-tindakan awal sebelumnya semoga artikel ini bisa memberi pencerahan bagi anda khususnya apabila ada tampilan kode-kode berikut pada layar menu nya.
Kode dan Artinya :
  • dE artinya : Pintu belum tertutup dengan benar.
  • 4E artinya : Pastikan keran air bertekanan sudah dan selalu terbuka.
  • 5E artinya : Bersihkan saringan drainase dan selang nya terpasang dengan benar.
  • UE artinya : Mesin bekerja dengan tidak seimbang, kemungkinan mesin berdiri dengan tidak stabil, cucian menggumpal/kusut (stop dulu proses mencuci dan keluarkan pakaiannya lalu masukan kembali satu persatu).
  • cE atau 3E artinya : Ada suatu hal yang dianjurkan untuk ditangani oleh teknisi yang mahir atau panggil service centre.
  • Sd artinya : Sabun terlalu banyak sehingga kelebihan busa sabun, biarkan mesin bekerja sendiri untuk mengurangi busanya dan akan berjalan normal kembali.
  • Uc artinya : Tegangan listrik di rumah anda sedang tidak stabil sehingga secara otomatis perangkat akan menunda proses pencucian untuk melindungi diri dari kerusakan dan akan kembali bekerja apabila tegangan listrik sudah kembali normal.
 Demikian, semoga artikel ke sekian kali tentang mesin cuci ini akan bermanfaat, code error atau fault code ini relevan untuk mesin cuci Samsung yang di jual di Indonesia dan negara lain nya.
Share this article :

0 komentar:

Post a Comment